You are currently viewing PANCA SORA

PANCA SORA

Minggu 3 Maret 2024, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menghadiri pagelaran anak PANCA SORA. "PANCA SORA" dijadikan sebagai salah satu media dalam penyampaian suara anak melalui pertunjukan seni budaya Pagelaran anak Panca Sora yang dimeriahkan oleh 9 kelompok anak dan kalangan muda di Kota Bandung. istilah "PANCA SORA" tercetus dari ide kreativitas anak. Panca dapat diartikan sebagai 5 klaster hak anak dimana anak-anak menyampaikan isu dan permasalahan serta harapan terkait klaster-klaster yang terbentuk.. Sementara Sora dapat diartikan sebagai suara anak yang disajikan secara kreatif melalui pertunjukan seni budaya. Kegiatan ini menjadikan kegiatan pertama di Indonesia dan satu-satunya dengan menciptakan pendekatan baru partisipasi anak dalam perencanaan pembangunan yang lebih ramah terhadap anak. Hasilnya dalam kegiatn tersebut yang dihadiri jajaran pimpinan provinsi Jawa Barat dan juga Kota Bandung, mampu menghasilkan kesan yang atraktif dan positif dari para hadirin yang hadir di Saung Angklung Udjo.

Tinggalkan Balasan